Hari Anti Korupsi Sedunia 2019
Kegiatan Hakordia 2019 BPJS Ketenagakerjaan dilaksanakan di Lingkungan Kantor Pusat, Kantor Wilayah dan Kantor Cabang. Di lingkungan Kantor Pusat, BPJS Ketenagakerjaan menyelenggarakan kegiatan HAKORDIA di kawasan Epicentrum Kuningan Jakarta pada tanggal 9 Desember 2019. Kegiatan ini dilaksanakan bersamaan dengan kegiatan Relay Marathon untuk memperingati HUT BPJS Ketenagakerjaan yang ke 42. Sedangkan di Kantor Daerah, BPJS Ketenagakerjaan juga menyelenggarakan kegiatan HAKORDIA serempak di seluruh Kantor Wilayah dan Kantor Cabang. Dengan tema “Bersama Melawan Korupsi Mewujudkan Indonesia Maju”, kegiatan HAKORDIA 2019 merupakan momentum untuk meningkatkan kesadaran anti korupsi dan sarana untuk memperkuat komitmen seluruh Insan BPJS Ketenagakerjaan dalam pencegahan dan pemberantasan korupsi.
Hari Anti Korupsi Sedunia 2020
Kegiatan Hakordia 2020 BPJS Ketenagakerjaan dilaksanakan di Lingkungan Kantor Pusat, Kantor Wilayah dan Kantor Cabang. Di lingkungan Kantor Pusat, BPJS Ketenagakerjaan menyelenggarakan kegiatan HAKORDIA di Gedung Graha BPJamsostek pada tanggal 9 Desember 2020. Sedangkan di Kantor Daerah, BPJS Ketenagakerjaan juga menyelenggarakan kegiatan HAKORDIA serempak di seluruh Kantor Wilayah dan Kantor Cabang. Dengan tema “Membangun Kesadaran Seluruh Elemen Bangsa Dalam Budaya Anti Korupsi”, kegiatan HAKORDIA 2020 merupakan momentum untuk dapat meningkatkan kesadaran bahaya yang ditimbulkan korupsi dan juga momen bagi seluruh Insan BPJS Ketenagakerjaan untuk secara bersama-sama mengambil peran dalam memerangi dan mencegah korupsi.
Hari Anti Korupsi Sedunia 2021
Kegiatan Hakordia 2021 BPJS Ketenagakerjaan dilaksanakan di Lingkungan Kantor Pusat, Kantor Wilayah dan Kantor Cabang. Di lingkungan Kantor Pusat, BPJS Ketenagakerjaan menyelenggarakan kegiatan HAKORDIA dengan dua rangkaian kegiatan, yakni pembukaan Booth HAKORDIA 2021 untuk Kampanye Anti Korupsi di Plaza BPJamsostek pada tanggal 9 Desember 2021. Pada kegiatan tersebut, Direksi dan Dewan Pengawas BPJS Ketenagakerjaan turut memberikan dukungan dengan terlibat aktif dalam kegiatan. BPJS Ketenagakerjaan juga menyelenggarakan kegiatan Forum Integritas pada tanggal 13 Desember 2021 sebagai puncak acara rangkaian kegiatan HAKORDIA di BPJS ketenagakerjaan. Kegiatan tersebut digelar secara hybrid di Plaza BPJamsostek Jakarta dan dihadiri oleh Wakil Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Alexander Marwata serta narasumber dan para tokoh yang berkomitmen membangun integritas di indonesia yaitu Direktur Keuangan BPJS Ketenagakerjaan Asep Rahmat Suwandha serta praktisi integritas Amien Sunaryadi. Di Kantor Daerah, BPJS Ketenagakerjaan juga menyelenggarakan kegiatan HAKORDIA serempak di seluruh Kantor Wilayah dan Kantor Cabang pada tanggal 9 Desember 2021. Dalam kesempatan itu, Direktur Utama BPJS Ketenagakerjaan juga turun langsung untuk mengikuti kegiatan HAKORDIA 2021 di Kantor BPJS Ketenagakerjaan Cabang Samarinda. Dengan tema “Satu Padu Bangun Budaya Anti Korupsi”, kegiatan HAKORDIA 2021 merupakan momentum untuk mengajak seluruh peserta dan stakeholder untuk memperkuat budaya anti korupsi dan turut memerangi segala bentuk korupsi, kolusi dan nepotisme.
Hari Anti Korupsi Sedunia 2022
Pada Kegiatan Hakordia 2022 yang diselenggarakan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), BPJS Ketenagakerjaan turut berpartisipasi dengan membuka booth dan mempersembahkan pertunjukan kesenian pada road show Hakordia yang diselenggarakan di kota Samarinda, Surabaya dan Bandung. BPJS Ketenagakerjaan juga turut berpartisipasi pada puncak kegiatan Hakordia KPK yang diselenggarakan di Hotel Bidakara Jakarta pada tanggal 9-10 Desember 2022. Dalam kegiatan tersebut, BPJS Ketenagakerjaan berhasil meraih penghargaan sebagai Juara 1 Booth Terfavorit dan KPK juga memberikan penghargaan kepada salah satu insan BPJS Ketenagakerjaan Sdri. Nova Meylina sebagai Ahli Pembangun Integritas Teraktif di tahun 2022.
Kegiatan Hakordia 2022 juga dilaksanakan di Lingkungan BPJS Ketenagakerjaan, baik di Kantor Pusat, Kantor Wilayah dan Kantor Cabang. Di lingkungan Kantor Pusat, BPJS Ketenagakerjaan menyelenggarakan kegiatan Hakordia 2022 dengan dua rangkaian kegiatan, yakni pada tanggal 8 Desember 2022 dilaksanakan Webinar Awareness dan Penegakan Hukum Era Teknologi dan Informasi di BPJS Ketenagakerjaan dan sebagai puncak kegiatan Hakordia di BPJS Ketenagakerjaan, pada tanggal 14 Desember 2022 diadakan Forum Integritas – Bersatu Lawan Berantas Korupsi – BPJamsostek Siap Fight dan Beraksi yang dihadiri oleh Wakil Ketua KPK Bapak Alexander Marwata. BPJS Ketenagakerjaan juga menyelenggarakan lomba poster Kampanye Anti Korupsi dan Lomba Video Integritas BPJS Ketenagakerjaan yang dapat diikuti oleh insan BPJS Ketenagakerjaan perwakilan dari unit kerja. Kegiatan Hakordia 2022 juga dilaksanakan serempak di seluruh di Kantor Wilayah dan Kantor Cabang dengan melakukan kampanye Anti Korupsi melalui interaksi langsung dengan peserta BPJS Ketenagakerjaan dan juga pemasangan spanduk dan dekorasi Hakordia 2022.
Penghargaan sebagai Juara 1 Booth Terfavorit pada puncak Hakordia KPK
Penghargaan Ahli Pembangun Integritas Teraktif di tahun 2022 kepada Sdri. Nova Meylina personil dari Deputi Direktur Bidang Kepatuhan dan Hukum BPJS Ketenagakerjaan.
Booth BPJS Ketenagakerjaan di acara puncak Hakordia KPK di Hotel Bidakara Jakarta 9-10 Desember 2022
Webinar Awareness dan Penegakan Hukum Era Teknologi dan Informasi di BPJS Ketenagakerjaan
Forum Integritas – Bersatu Lawan Berantas Korupsi – BPJamsostek Siap Fight dan Beraksi
Kegiatan Hakordia 2022 di Kantor Cabang BPJS Ketenagakerjaan Papua Mimika
Kegiatan Hakordia 2022 di Kantor BPJS Ketenagakerjaan Cabang Kudus
Kegiatan Hakordia 2022 di Kantor BPJS Ketenagakerjaan Cabang Bengkulu
BPJS Ketenagakerjaan secara konsiten berkomitmen untuk membentuk kader-kader baru yang memiliki integritas melalui
kegiatan Bimbingan Teknis Anti Korupsi sejak tahun 2016. Dimana hingga tahun 2021 telah terbentuk Tunas Integritas yang
berjumlah 546 orang yang tersebar di seluruh unit kerja BPJS Ketenagakerjaan. Tunas Integritas di BPJS Ketenagakerjaan diberikan Amanah untuk melakukan sejumlah tugas seperti:
BPJS Ketenagakerjaan telah memiliki komitmen bersama dengan KPK untuk memperkuat upaya pencegahan korupsi yang terintegrasi dengan menjalin kerjasama dalam pendidikan dan pelatihan bagi insan BPJS Ketenagakerjaan untuk menjadi Penyuluh Antikorupsi (PAK). Upaya tersebut merupakan bagian dari aksi kolektif institusi pemerintah dalam mencegah korupsi serta menjadi unsur utama pencegahan korupsi di lingkungan BPJS Ketenagakerjaan.
Untuk memastikan ketercapaian standar kompetensi yang dipersyaratkan oleh LSP KPK, maka BPJS Ketenagakerjaan bekerjasama dengan KPK menyelenggarakan program Pendidikan dan Pelatihan Calon Penyuluh Antikorupsi (Diklat CPAK). Dimana hingga tahun 2021 Penyuluh Anti Korupsi di BPJS Ketenagakerjaan yang telah tersertifikasi oleh LSP KPK berjumlah 111 orang.
Selain itu BPJS Ketenagakerjaan juga telah menambah kompetensi beberapa karyawan dan pejabat struktural melalui sertifikasi Ahli Pembangun Integritas, sehingga total jumlah Ahli Pembangun Integritas yang telah tersertifikasi oleh LSP KPK hingga tahun 2021 berjumlah 51 orang.